MENGENAL
DUNIA PENDIDIKAN TINGGI
Setelah
tamat atau lulus SMA aku akan melanjutkan studi di Perguruan Tinggi, tapi aku
masih bingung dan bimbang dalam menentukan Perguruan Tinggi yang akan aku
pilih. Inilah informasi tentang bentuk Perguruan Tinggi dari konselor / guru
pembimbing anda.
Menurut
undang-undang RI No. 20 TH 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional, Bentuk
Pendidikan Tinggi adalah sbb :
- AKADEMI, merupakan pendidikan tinggi yang
menyelenggarakan pendidikan terapan dalam satu cabang displin ilmu. Contoh :
Akademi Militer, Akademi Akuntansi, Akademi Seni Rupa.
- POLITEKNIK, adalah pendidikan tinggi yang
menyelenggarakan pendidkan terapan dalam sejumlah pengetahuan khusus. Contoh :
Politeknik Negeri Semarang, Politeknik ASTRA, dll.
- SEKOLAH
TINGGI,
merupakan pendidikan tinggi yang menyelenggarakan pendidikan akademik dan
profesional dalam bidang disiplin ilmu tertentu. Contoh : Sekolah Tinggi Ilmu
Telekomunikasi, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan, dll.
- INSTITUT, adalah pendidikan tinggi yang
terdiri atas sejumlah fakultas yang menyelenggarakan pendidikan akademik dan /
profesional dalam sejumlah disiplin ilmu tertentu. Contoh : Institut Teknologi
Bandung (ITB), Institut Pertanian Bogor (IPB), dll.
- UNIVERSITAS, adalah pendidikan tinggi yang
terdiri atas sejumlah fakultas dari bermacam-macam disiplin ilmu. Contoh :
Universitas Indonesia, Universitas Erlangga, Universitas Gadjah Mada, dll.
Kebingungan dan kebimbangan
kamu mudah-mudahan berkurang setelah baca dan faham informasi tersebut. Baiklah
sahabat lain kali kita sambung lagi.
|
Tidak ada komentar:
Posting Komentar